Minggu, 21 September 2008

Kriteria Formatur SMAM 1 LMJ


KRITERIA CALON FORMATUR

PR IPM SMA MUHAMMADIYAH 1 LUMAJANG PERIODE MUSRAN 1

Pasal I: Ideologi

  1. Menjalankan ibadah dan taat mengamalkan ajaran islam berdasarkan Al-qur’an dan As sunnah
  2. Setia dan taat pada prinsip-prinsip dasar Muhammadiyah
  3. Setia pada tujuan, perjuangan, amanah dan garis kebijakan IPM
  4. Mempunyai kemauan, keikhlasan dna kemampuan berkhidmad pada IPM secara sungguh-sungguh dengan menjadikan IPM sebagai perioritas pilihan gerakan dan perjuangan dan berislam

Pasal II: Intelektualitas

1. Wajib berasal dari SMA Muhammadiyah 1 lumajang

2. Memiliki karya ilmiyah atau non ilmiyah

3. Memiliki pengetahuan yang luas dan wawasan keilmuan yang mendalam

4. Memiliki visi kepemimpinan ditingkat ranting SMA Muhammadiyah 1 lumajang dan berpengalaman dalam kepemimpinan di IPM

Pasal III: Personalitas

1. Minimal bisa membaca al-qur’an

2. Memiliki loyalitas dan dedikasi yang tinggi

3. Memiliki kemampuan membangun team work dalam organisasi

4. Maximal score 15 poin

Pasal IV: Administrasi

1. Memahami pola perkaderan IPM dan pernah mengikuti pelatihan atau pertemuan tingkat ranting

2. Minimal telah mengikuti perkaderan Taruna Melati 1

3. Pada saat berlangsungnya musran berusia maximal 20 tahun

4. Tidak merangkap kepengurusan di OKP (Organisasi Kepemudaan) yang bidang kerjanya sama dengan IPM

5. Berdomsili di Jawa Timur dan dibuktikan dengan KTP

6. Tidak merangkap kepengurusan pada masa menjabat di PR SMA Muhammadiyah 1 Lumajang

7. Bersedia menunda pernikahan selama menjadi pimpinan PR IPM SMA Muhammadiyah 1 Lumajang

Tidak ada komentar: